Know How

Mengoptimalkan Proses Pengisian

Know How

Kontrol Umpan Balik Meminimalkan Pemborosan dan Kesalahan Penimbangan

Kontrol Umpan Balik

Kontrol umpan balik secara real-time adalah metode yang menghubungkan checkweigher dengan kontrol pengisian produk, sehingga mendukung perbaikan kesalahan pengisian dengan cepat. Kontrol ini mengatasi masalah penyimpangan yang terdeteksi oleh alat pengisian material, yang disebabkan oleh perubahan dalam lingkungan, karakteristik produk, atau masalah dengan peralatan pengisian. Bila perbedaan berat produk terdeteksi, sistem akan mengirimkan sinyal ke peralatan pengisian dan memintanya untuk menyesuaikan tingkat pengisian.

Kontrol umpan balik METTLER TOLEDO akan menghitung nilai berat rata-rata untuk sejumlah penimbangan yang ditetapkan sebelumnya selama jangka waktu yang diberikan. Selanjutnya, berat rata-rata ini dibandingkan dengan berat target yang ditentukan oleh produsen. Ketidaksesuaian di antara keduanya akan memicu pengiriman sinyal penyesuaian ke peralatan pengisian. Penghitungan berat rata-rata, serta perbandingan dan sinyal kontrol umpan balik berikutnya dijalankan sebagai proses berkelanjutan. Hal ini memastikan bahwa setiap penyimpangan akan terdeteksi cukup dini untuk mencegahnya menjadi masalah yang berat.

Setelah penyesuaian dilakukan, checkweigher akan terus memantau berat dengan cara yang sama seperti sebelumnya, namun akan ada penundaan sebelum sistem dapat kembali mengirimkan sinyal kontrol lain ke alat pengisian material. Kondisi ini memberikan waktu bagi alat pengisian material untuk menyesuaikan diri dengan pengaturan baru dan mencegah sistem terlalu banyak melakukan perbaikan.

Penerapan kontrol umpan balik bersifat langsung. Checkweigher dapat diintegrasikan langsung ke dalam kontrol alat pengisian material, atau jika area pabrik telah dilengkapi sistem otomatisasi dalam jaringan, maka checkweigher dapat disambungkan ke sistem tersebut. Agar kontrol umpan balik berjalan efektif, checkweigher harus berada sedekat mungkin dengan alat pengisian material untuk mengurangi penundaan antara penyesuaian yang dilakukan dan pengaturan baru yang diterapkan. Dengan posisi yang tepat, checkweigher yang memiliki kemampuan kontrol umpan balik akan memastikan pengisian di atas kapasitas diminimalkan, sehingga menghasilkan penghematan biaya. Pengisian di bawah kapasitas juga akan dicegah, sehingga memastikan kesesuaian terhadap panduan penimbangan dan pengukuran.

Fungsi Kontrol Umpan Balik Pengisian di Atas Kapasitas Tidak Mendatangkan Keuntungan